Manado, Maesaanwayanews.com – Didampingi Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Utara (Kapolda Sulut), Irjen Pol Roycke Harry Langie, Gubernur Yulius Selvanus Komaling (YSK), lakukan peletakan batu pertama pembangunan mesjid Al Hasan, Kepolisian Resor (Polres), Bolaang mongondow Selatan (Bolsel). Sabtu (15/03/25).
Tanah yang menjadi lokasi pembangunan mesjid Al Hasan ini, merupakan Hibah dari Pemerintah Kabupaten Bolsel, dengan luas lahan sebesar 3 hektar, dan total anggaran sebesar 500 Juta Rupiah.
“Saya berharap dengan terbangunnya mesjid di Polres Bolsel ini. Anggotanya semakin kuat imannya dan semakin taat beribadah,” kata Gubernur.
Tidak lupa juga, gubernur mengucapkan banyak terimakasih kepada Kapolres Bolsel sembari mengucapkan terimakasih kepada Kapolres AKBP Handoko Sanjaya SIK, yang telah mengamankan Pilkada.
“Semoga Mesjid ini dibangun dengan baik, disertai dan dilindungi Tuhan yang maha esa,” pungkasnya.
Usai kegiatan pelatakan batu pertama Mesjid Al Hasan, Kegiatan dilanjutkan dengan, pelepasan bibit ikan di telaga samping Polres Bolsel, guna mewujudkan program ketahanan pangan.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Martin Susilo M. Turnip , S.H.,M.H, Bupati Bolsel Hi. Iskandar Kamaru, S.Pt., M.Si, serta tamu rombongan Gubernur.