Manado, Maesaanwayanews.com – Setelah ramai diperbincangkan, pebisnis asal Sulawesi Utara (Sulut) Nico Langi tepis berita miring mengenai dirinya.
Dari informasi yang diperoleh, Niko Langi sebelumnya diberitakan salah satu media online (Ketik24.com) mengenai kedatangannya ke PT Hakian Wellem Rumansi (HWR), dengan membawa-bawa nama Kapolda Sulut Irjen Pol Roycke Harry Langie.
Dengan demikian, pengusaha yang memiliki ciri khas rambut gondrong tersebut langsung menepis terkait pemberitaan tersebut.
“Saya ini berprofesi sebagai pengusaha. Jadi Saya melangkah itu dalam rangka bisnis, termasuk ketika datang ke PT. HWR bersama Ci Ghin, seperti yang diberitakan media Ketik24. Dan kedatangan Saya ke PT. HWR sedikit pun tidak pernah menyebut atau membawa-bawa nama Kapolda Sulut Irjen Pol Roycke Harry Langie,” beber Nico Langi, Jumat (28/02/2025) malam.
Lebih lanjut, dirinya mengatakan sebelum bertamu ke PT. HWR, Ia dan pihak PT. HWR sudah saling kenal dan sudah pernah bertemu.
“Jadi kedatangan Saya dan Ci Ghin kemarin itu untuk berdiskusi dengan PT. HWR terkait batas-batas wilayah perusahan. Karena Saya dan Ci Ghin bersepakat menjalin kerjasama bisnis, yang wilayahnya berbatasan dengan PT. HWR. Jadi agar tidak menyalahi batas-batas tanah, maka Saya dan Ci Ghin datang ke PT. HWR. Dan kedatangan itu pun tidak membawa-bawa nama Kapolda,” jelas Nico Langi, yang juga ketua Komunitas Motor Gede Harley Davidson.
Lanjutnya lagi, saat akan mengisi daftar nama tamu di Pos security, Ia sempat tidak menuliskan marganya Langi.
“Tapi karena pihak perusahan minta menuliskan nama lengkap dengan marga, baru Saya tuliskan marga Saya Langi. Jadi sekali lagi Saya katakan, Saya tidak pernah membawa-bawa nama Kapolda Sulut saat datang ke PT. HWR. Begitu juga dalam menjalankan profesi sebagai Pengusaha, sekalipun Saya tidak pernah membawa-bawa nama Kapolda Sulut Irjen Pol Roycke Harry Langie. Sekalipun marga kami sama,” tambahnya.
Ia pun berharap, karena marganya sama dengan Kapolda Sulut, agar tidak ada pihak-pihak manapun yang membenturkannya dengan dengan Kapolda Sulut.
“Dan jangan juga menghubung-hubungkan aktifitas Saya sebagai Pengusaha dengan nama Kapolda Sulut. Beliau itu orang baik, orang bersih dan ingin berbuat yang terbaik untuk Sulawesi Utara,” tegas Nico.
“Jika ada pihak-pihak yang ingin menjatuhkan nama Kapolda Sulut Irjen Pol Roycke Harry Langie dengan sengaja membenturkannya dengan segala aktifitas pengusaha atau pun birokrat yang bermarga Langi, terlebih dahulu akan berhadapan dengan Saya. Wartawan tulis itu,” pungkas Nico Langi yang diketahui juga sebagai Ketua Yayasan Keluarga Besar Langi.